Malam tadi tetap tidak ada komunikasi. Terkesan punya dunia masing-masing walaupun hanya selapis tembok yang memisahkan kita. Tapi menurutku itu lebih baik. Daripada dia terus-terusan melakukan tindakan yang merugikan diriku. Kita memang punya kehidupan masing-masing. Kegiatan yang berbeda, hobi yang berbeda, kesukaan yang berbeda, semuanya berbeda.
Jika memang diam cara yang paling tepat untuk saling menghargai, biarlah semuanya berjalan seperti ini. Dia nyaman akupun nyaman.
Gada salahnya dengan kondisi seperti ini. Mungkin dengan begini akku bisa bertahan disana lebih lama lagi.
Diriku senang bisa tinggal disana. Banyak hal menyenangkan disana, kecuali Dia.
Tapi sekarang, dengan sikap Dia yang seperti itu lebih mudah untuk menganggap Dia tak ada.
Sedikit senang mungkin, bisa melakukan apa yang disuka.
Meskipun demikian Aku tetap menghargai Dia. Sedikit mengerti tentang Dia. Mencoba untuk tak mengganggu Dia.
Yahhhh...Semua berjalan sesuai yang diinginkan dengan menganggap tak ada satu sama lain..
No comments:
Post a Comment